Laman

Senin, 29 Februari 2016

UKK DENGAN DUDI

Kamis, 25 Februari 2016 Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) Kimia Industri dengan Dunia Industri akhirnya selesai diselenggarakan. Penguji berasal dari PT. Dharmapala Usaha Sukses yaitu Ir. Andry Teja. Pak Andry Teja selaku penguji benar-benar seorang yang berkompeten dibidangnya. Sikapnya mencerminkan seseorang yang sudah mengalami asam manis kehidupan di dunia industri. Salut untuk beliau karena mau meluangkan waktu untuk sekolah kami yang kecil.

Hari itu, empat anak yang di uji yaitu Kholi, Okti, Syafiq dan Zaenur. Mereka adalah anak-anak pilihan yang menurut saya terbaik untuk praktik dan teori UKK. Alhamdulilah mereka memang melakukan segala sesuatunya sebaik mungkin yang mereka bisa. Terima kasih untuk kalian berempat.

Salut juga untuk teman-teman XII KI yang setia menunggu keempat temannya UKK dengan DUDI hingga pulang jam 8 malam. Terima kasih untuk anak-anak XII yang mau meluangkan waktunya untuk mendengarkan motivasi dan bimbingan dari Pak Andry Teja mengenai dunia industri. Terima kasih juga untuk Pak Andry Teja atas ilmunya serta terima kasih untuk semua pihak yang membantu penyelenggaraan UKK ini.

Foto bersama XII KI, Rekan Guru dan Pak  Andry Teja


Bersama kalian semua, saya mendapatkan banyak momentum asam, manis, pedas yang memberi warna bagi kehidupan saya.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar